zmedia

Cara Menjaga Kesehatan Balita

Cara menjaga kesehatan balita adalah hal penting. Apabila kondisi tubuh balita dalam keadaan baik serta daya tahan tubuhnya berfungsi secara maksimal tentu kondisi tersebut dapat membuat kuman atau penyakit terhindar dari balita anda. Untuk itu tips supaya supaya anak balita tidak mudah sakit sebaiknya anda perhatikan beberapa kiat sehat anak berikut ini, untuk menjaga kesehatan balita tercinta. Penting untuk tidak mengabaikan pola makan. Anak bayi harus mendapat asupan makanan bergizi yang seimbang supaya memiliki daya tahan tubuh prima agar dapat menangkal berbagai penyakit yang disebabkan oleh kuman ataupun bakteri.

Cara agar balita anda mendapatkan kekebalan tubuh yang optimal adalah harus memberikan makanan yang bertenaga seperti karbohidrat dan lemak, untuk zat pembangun yaitu protein dan zatsebagai pengatur adalah vitamin serta mineral. Perbandingan komposisi yang harus dibuat yaitu 50/70% karbohidrat, 20/30% lemak dan 10/15% protein. Memang agak sedikit sulit sebab banyak ditemukan balita hanya suka makanan tertentu saja. Tetapi anda tidak perlu merasa khawatir. Banyak cara untuk menyiasati balita yang memang lebih suka makanan tertentu. Misalnya saja jika anak bayi anda hanya suka bubur, anda bisa memasukkan daging ayam, sayur sawi, mentimun, atau daging udang ke dalam bubur makanan tertentu yang disukainya. Bisa juga anda membuat agar bentuk makanan dibuat semenarik mungkin seperti makanan atau sesuatu yang disukainya.

kesehatan balitaBerikan minuman segar. Tentunya selain makanan, anak balita juga harus cukup mendapatkan asupan cairan. Minuman penting penting untuk anak balit seperti susu, jus buah serta air putih. Pilih susu yang sesuai untuk usia balita anda. Setiap bayi selesai diberi makan, berikan juga air putih untuk selingannya, atau bisa juga anda beri jus. Untuk ukuran dalam memberi makanan per hari bisa diperkirakan susu sebanyak 2/3 gelas atau 200 ml, jus buah 120 ml, dan air 2/3 gelas.

Jaga kebersihan anak balita anda. Kondisi tubuh prima pada balita tidak hanya dari asupan makanan saja. Tetapi kebersihan balita itu sendiri tentunya juga harus dijaga dengan baik. Untuk balita pada umur 2 atau 3 tahun biasanya anak bayi sudah mampu mencontoh orang dewasa. Karena itu sebaiknya biasakan pada anak balita ansa beberapa kiat sehat dibawah ini.
Mandikan balita 2 kali sehari. Ajari anak untuk terbiasa belajar menyabuni seluruh tubuhnya. Ajri juga cara mengeringkan tubuh setelah mandi.

Penting mengajarkan anak terbiasa gosok gigi. Pada saat gigi anak sudah banyak dan dapat berkumur sendiri anda bisa memberinya pasta gigi. Ajak anak untuk sikat gigi bersama, sebab batita cenderung lebih senang dan suka meniru tingkah orangtuanya.

Ajari anak terbiasa cuci tangan. Mengajari anak selalu mencuci tangan dengan sabun setiap kali mau makan, setelah makan, sehabis ia bermain di luar atau setiap setelah ia buang air.
Ajarkan anak terbiasa mencuci kaki. Kebersihan sangat penting untuk kesehatan anak balita ansa, untuk itu ajarkan juga batita agar terbiasa mencuci kaki setiap kali ia mau tidur, setelah bermain atau sepulang dari bepergian.

Biarkan anak balita anda banyak bergerak. Tidak perlu merasa risi atau khawatir jika balita anda sangat aktif bergerak. Lari, memanjat, dan aktivitas anak yang lainnya sangat penting menjadi bagian dari olah raga kecil agar tubuhnya tidak kaku. Tetapi tentu saja setiap aktivitas apapun yang dilakukan anak harus selalu dalam pengawasan anda, agar bisa mencegahnya jika ada aktivitas anak yang membahayakan dirinya.

Idealnya setiap hari sebaiknya anak mampu beraktivitas paling tidak selama 1 jam itu pada jumlah akumulatif. Namun tentu saja harus diatasi agar jangan sampai berlebihan. Aktivitas ini sangat beragam bisa dengan berlari, bermain bola, berayun-ayun, atau bergoyang di ikuti musik atau lagu yang disukainya. Besar sekali manfaat dari aktivitas bergerak anak untuk kesehatannya, diantaranya:
  1. Aliran darah menjadi lancar.
  2. Membuat daya tahan tubuh lebih baik.
  3. Mengurangi risiko kegemukan dan metabolisme tubuh jadi oke.
Istirahat Teratur Penting Untuk Balita. Anak yang memiliki gangguan tidur, bisa berakibat kurang baik, seperti proses pengeluaran hormon anak akan terganggu. Hal tersebut dapat mengganggu pertumbuhan sistim kekebalan tubuh, proses belajar anak serta mempengaruhi daya ingat.

Oleh sebab itu maka biasakan agar anak balita anda tidur siang selama 1 atau 2 jam. Misalnya saja setiap setelah makan siang. Usahakan total istirahat anak setiap hari 12 sampai 14 jam waktu tidur.

Berikan imunisasi ulangan. Untuk melengkapi imunisasi anak balita anda harus mendapatkan juga imunisasi influenza, campak, gondongan, rubella serta imunisasi cacar air. Pada balita berumur antara 15 s/d 18 bulan, biasanya ada imunisasi ke-4. Imunisasi wajib ini seperti polio dan DTP. Imunisasi lainnya yang dianjurkan adalah Hib dan Pneumokokus atau (PVC).

Kemudian pada saat balita umur 2 tahun, berikan imunisasi Hepatitis A dan Thyphus. Hal ini bertujuan supaya zat kekebalan tubuh balita dapat terbentuk dengan baik, sehingga dapat menghindari resiko penyakit tersebut. Demikianlah tips sehat balita yang bisa saya sampaikan pada posting kali ini, semoga bisa bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Cara Menjaga Kesehatan Balita"